Bantu Pulihkan Ekonomi, DPRD Sumedang Apresiasi Pembangunan Pujasera Wicaksana Laghawa Polres


DPRD SUMEDANG -- KETUA DPRD Kabupaten Sumedang Irwansyah Putra menghadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pujasera Wicaksana Laghawa Polres Sumedang, di Kawasan Asrama Polres Sumedang di bilangan Jalan Prabu Geusan Ulun, Kamis (30/6/2022).

Pada acara tersebut, Irwansyah melakukan peletakan batu pertama bersama Kapolres Sumedang AKBP. Eko Prasetyo Robbyanto, S.H., S.I.K., M.Pict M.I.S.S., dan jajaran Forkopimda Sumedang lainnya.

Irwansyah mengatakan, pihaknya mengapresiasi langkah Polres Sumedang yang telah berupaya melakukan inovasi dalam membangkit kembali perekonomian masyarakat melalui pembangunan pujasera tersebut.

Irwansyah mengatakan, diharapkan dengan adanya pujasera tersebut, geliat ekonomi masyarakat yang selama ini terkena dampak pandemi Virus Corona akan kembali bangkit.

"Kami sangat mengapresiasi, sebagaimana kita ketahui pandemi Covid-19 selama ini telah menyebabkan sektor ekonomi mengalami penurunan. Ini inovasi yang bagus yang sangat diharapkan dapat menumbuhkan kembali geliat perekonomian," ujarnya.


FOTO: KAPOLRES Eko menyampaikan sambutan, Kamis. humas.

Sementara itu, pada sambutannya, Kapolres Eko menyampaikan, pembangunan pujasera tersebut

bertujuan mendukung Pemerintah dalam mengembangkan sektor ekonomi UMKM dan membuka lapangan kerja, sehingga membantu pergerakan perekonomian Sumedang.

Kapolres Eko menuturkan, pembangunan pujasera itu juga merupakan inovasi Polres dalam membantu upaya pemulihan ekonomi di masa pandemi yang saat ini masih berlangsung.

Kapolres Eko mengatakan, pandemi Virus Corona yang sudah berlangsung dua tahun lebih itu berdampak kepada menurunnya perekonomian masyarakat Sumedang.

"Pembangunan pujasera ini merupakan inovasi kami dalam memulihkan perekonomian yang selama terkena dampak pandemi Covid-19," katanya

Kemudian, mendukung upaya pemerintah dalam mengembangkan kawasan pariwisata.

"Diharapkan pujasera tersebut juga dapat menjadi sentra kuliner baru yang mudah diakses masyarakat, ramah disabilitas dan memiliki lahan parkir yang memadai," ungkapnya. humas

BERI KOMENTAR

Silahkan isi formulir untuk Komentar!

Komentar

  • seo
    2024-09-06 19:20:11
    We are really grateful for your blog post. You will find a lot of approaches after visiting your post. I was exactly searching for. Thanks for such post and please keep it up. Great work.Great job for publishing such a beneficial web site. Your web log isn’t only useful but it is additionally really creative too.Thank you because you have been willing to share information with us. we will always appreciate all you have done here because I know you are very concerned with our.Very informative post! There is a lot of information here that can help any business get started with a successful social networking campaign. https://www.posterprintcenter.com/
  • abeljame
    2024-10-31 11:24:16
    Improve your knowledge of world geography with Worldle game that challenges you to recognize countries based on their map shape.
  • we become what we behold
    2025-01-15 11:43:33
    This is the wisdom I spent my thirties searching for! we become what we behold If only I could have learned it sooner!